Sambut Hari Kartini, Pemprov Kalsel Akan Gelar Pameran Seni Rupa

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan akan menyelenggarakan pameran seni rupa dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April 2025.
Kepala UPTD Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan, Suharyanti menuturkan Pameran ini akan pihaknya gelar selama 5 terhitung mulai tanggal 24 hingga 28 April 2025 di Gedung Wargasari UPTD Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan secara gratis.
“Kegiatan ini sebagai salah satu event yang dapat meningkatkan daya tarik wisata berbasis seni dan budaya di Kalsel, sekaligus menjadi pemantik para seniman untuk terus produktif dalam berkarya,” ucapnya, Banjarmasin, Selasa (22/4/2025).
Dirinya menerangkan, hingga saat ini yang sudah terdata ada 30 perupa dari 13 Kabupaten/Kota sebagai kontributor dalam memeriahkan Hari Kartini di Kalimantan Selatan.
Pihaknya mengungkapkan, menariknya dari pameran kali ini ialah semua perupa berkontributor ialah perempuan remaja hingga orang dewasa yang memiliki beragam latar dan profesi.
“Karena kita memperingati Hari Kartini maka kita ingin menjadi satu bukti emansipasi perempuan terus berkembang di Kalimantan Selatan,” terangnya.
Untuk itu, dirinya mengajak seluruh masyarakat untuk datang dan mengunjungi Pameran kali ini sebagai bentuk pelestarian dan apresiasi bagai para perupa di Kalimantan Selatan agar para perupa terus dapat eksis. MC Kalsel/usu
sumber : diskominfomc.kalselprov.go.id